SURABAYA - Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat yang melaksanakan Ibadah Sholat tarawih, Serma Nyatno Babinsa Kel. Tenggilis Mejoyo Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo melaksanakan pengamanan dan monitoring ibadah salat tarawih di masjid An - Nur jl. Prapen Indah 2 Kel. Panjang Jiwo Kec. Tenggilis Mejoyo. Jumat (24/03/23)
Pengamanan Ibadah sholat tarawih dilaksanakan personel Babinsa dengan melakukan pengaturan lalu lintas di depan masjid serta pemantauan situasi kamtibmas di seputaran masjid.
Ditempat terpisah Danramil 07/Tenggilis Mejoyo Mayor Inf Wahyu Liska Krida Basuki menjelaskan bahwa anggota Babinsa Koramil 07/Tenggilis Mejoyo disiapkan melakukan pengamanan ibadah sholat tarawih disetiap masjid yang berada di Kec. Tenggilis Mejoyo
Ia juga menambahkan dengan kehadiran anggota Babinsa diharapakan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat yang melaksanakan ibadah tarawih sehingga pelaksanaan sholat berlangsung dengan khidmat, ” tutupnya.