Babinsa Rungkut Tengah Bantu Warga Terkait Kepengurusan Adminduk

    Babinsa Rungkut Tengah Bantu Warga Terkait Kepengurusan Adminduk

    SURABAYA - Babinsa Kelurahan Rungkut Tengah Sertu Wawan bersama staf kelurahan membantu warga dalam pengurusan administrasi kependudukan di Kantor Kelurahan Rungkut Tengah Kec Gunung Anyar , Kamis (23/02/2023).

    Dalam kegiatan tersebut Babinsa menghimbau warga masyarakat untuk segera mengurus administrasi kependudukan seperti KTP, Kartu Keluarga karena sangat penting dan sangat bermanfaat dalam segala urusan

    Disamping itu kegiatan tersebut merupakan salah satu kewajiban sebagai Babinsa sehingga mengetahui tentang kondisi sosial masyarakat, sehingga mendapatkan data maupun fakta dalam mendukung tugas sebagai aparat kewilayahan.

    “Kegiatan ini merupakan upaya dalam membantu warga binaan dalam melengkapi persyaratan administrasi dengan membawa surat kelengkapan untuk pengurusan administrasi di kantor Kelurahan, “Kata Sertu Wawan.

    “Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang tertib administrasi kependudukan, Babinsa mengajak dan menghimbau warga yang belum memiliki administrasi kependudukan agar segera mengurusnya", tandas Sertu Wawan

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Pendampingan Vaksinasi di Wilayah Tenggilis...

    Artikel Berikutnya

    Buka Seminar Internasional LP Ma'arif, Rektor...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll